Kumpulan Artis yang Tampil di November Festival (2007)

November Festival 2007

Setelah berhasil menemukan berkas Monotonaters, kembali saya menemukan berkas MP3 yang “berharga”. Berkas ini merupakan dokumentasi audio dari sebuah acara bertajuk November Festival pada tahun 2007 di UNPAR, Bandung.  Sebuah acara yang diadakan oleh Pusik Parahyangan dan Media Parahyangan (UKM Pers Mahasiswa UNPAR yang menggelar event musik berkala SORGE) ini terdiri dari diskusi publik, pameran media, dan tentunya acara musik.

Acara musik diadakan pada tanggal 14 November 2007; saat itu beberapa band tampil di acara tersebut, band tersebut antara lain Tigapagi, Aneka Digital Safari, A Stone A,  dan lain – lain. Berkas MP3 di bawah ini merupakan dokumentasi audio dari beberapa band yang tampil di acara November Festival, agak sedikit “noise”, namun cukup layak. Check it out.

Tracklist

  • Tigapagi
  • A stone A
  • Aneka Digital Safari
  • Manik (LaLuna) dan Kibil (The Changcuters)
(Download)