Aksi Hari Perempuan Internasional – Kawasan Patung Kuda Jakarta – 8 Maret 2023

Ratusan massa dari berbagai elemen masyarakat menggelar aksi memperingati Hari Perempuan Internasional (8/3).

Aksi digelar di kawasan patung kuda, Jakarta Pusat. Ragam tuntutan disuarakan, antara lain pencabutan Perppu Cipta Kerja, pengesahan RUU Pekerja Rumah Tangga (PRT), hingga menuntut pemberian jaminan pembayaran upah secara penuh terhadap pekerja perempuan yang sedang cuti melahirkan dan hak cuti selama 6 bulan. Selama aksi berlangsung, aparat keamanan memasang beton dan kawat berduri untuk menghalangi massa menuju taman aspirasi.